Bulan Ramadhan adalan bulan ibadah yang sangat dianjurkan kepada umat Islam untuk berbuat amal kebajikan sebanyak-banyaknya, karena pada bulan Ramadhan akan dilipatgandakan nilai pahala ibadah. Oleh karena itu, pada bulan Ramadhan merupakan saat yang tepat untuk berbagi dan bersedekah, karena setiap amal yang kita lakukan di bulan yang mulia ini pahalanya berlipat ganda

Bojonegoro, [30/05/2018] Untuk melatih dan memupuk kepedulian kepada sesama, Taman Kanak-kanak Alam Aba II yang berlokasi di jalan Ade Irma Suryani Kelurahan Klangon Kabupaten Bojonegoro menggelar kegiatan sosial dengan melibatkan 34 orang murid, 2 guru pendamping dan perwakilan 2 orang wali murid di lingkungan Rukun Tetangga [RT] 01 Desa Kauman Bojonegoro. 


Kegiatan bakti sosial dengan memberikan santunan berupa sembako yang dibagikan kepada warga kurang mampu ini merupakan salah satu bentuk aktivitas dalam membangun karakter anak-anak didik di Taman Kanak-Kanak Alam Aba II unuk menumbuhkan rasa kepedulian terhadap sesama.